Headlines News :
Home » » Holyfield Tergerak untuk Perangi Bullying

Holyfield Tergerak untuk Perangi Bullying


Beberapa waktu lalu, remaja putri asal Vancouver, Kanada, Amanda Todd tewas bunuh diri setelah beberapa pekan sebelumnya menjadi korban bullying. Kisah pilu tersebut ternyata membuat petinju gaek asal Amerika Serikat, Evander Holyfield, merasa perlu ambil bagian untuk memeranginya.

Holyfield, yang telah berkecimpung di dunia tinju selama 22 tahun, hadir langsung ke Vancouver demi menunjukkan perlawanannya terhadap aksi bullying. Menurutnya, hal tersebut ia lakukan agar hal-hal serupa tak terjadi lagi pada masa mendatang.

“Ini harus dihentikan. Saya pikir, ini bisa dimulai dari rumah sendiri. Sangat penting bagi orang tua untuk selalu jujur kepada anak-anak, sehingga mereka tidak mengambil jalan kehidupannya sendiri,” ujar Holyfield, yang kini berusia 50 tahun, saat di-interview CBC Radio One Friday, seperti dilansir Boxingscene, Minggu (27/1/2013).

Selain itu, Holyfield juga ternyata memiliki pengalaman tak mengenakkan ketika masih kanak-kanak. Ia kerap di-bully oleh teman-temannya lantaran tak bisa membaca. Namun menurutnya, sosok ibu sangat membantu dirinya untuk bisa keluar dari tekanan yang ada.

“Saya menangis, tapi ibu saya kemudian berkata, ‘Kembalilah. Ini akan memakan waktu, tapi kamu akan belajar membaca,’” pungkas petinju berjuluk The Real Deal, yang memiliki sejumlah kemenangan penting atas lawan-lawan tangguh sejak memulai kariernya sebagai petinju profesional tersebut.
Share this article :

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 
Support : Creating Website|
Copyright © 2013. Blog Mas Sugi | Berbagi Informasi | Tips | Belajar | Kesehatan | Dunia - All Rights Reserved
Template Modify by Mas Kholis
Proudly powered by Blogger